Wednesday, June 21, 2006
Dua Tengkorak Kepala
Dulu, saya pernah membaca novel Motinggo Busye. Tapi, sangat susah memunculkan ingatan judul, alur, plot, karakter dalam benak. Namun, gambaran 'cerita' pornografi yang masih melekat. Memang, dulu ia dikenal sebagai penulis novel berbumbu 'seks'.
Kemarin, saya menemukan kumpulan cerpen penulis produktif ini berjudul Dua Tengkorak Kepala (Yogyakarta: Bentang, 1999). Namun dari semua cerpen, saya sangat gandrung dengan 'Mata' yang menceritakan perjalanan tokoh Sapi'ie dalam menemukan hakikat hidup. Di sini, Busye menjelajahi pelbagai pemikiran sastrawan, filsuf dan sufi. Sebuah cerita yang memberikan 'peta' bagaimana manusia memaknai hidupnya berangkat dari rumusan pemikiran, dari Rene Descartes, Andre Gide, Albert Camus, Hafiz, hingga Jalaluddin Rumi.
Di sini saya kutipkan puisi Rumi:
Bila sebutir zarah
dipindah
dari tempatnya
yang semestinya
Maka alam semesta akan runtuh
dari atap, sampai kaki
fondasi
Puisi di atas telah mencegah sang tokoh untuk melakukan bunuh diri (sebuah pilihan yang sama dengan memilih hidup menurut Albert Camus) karena Tuhan telah menetapkan zarah. Manusia yang telah merubahnya.
Lalu, kenapa sang 'penggoda' eksistensi itu adalah perempuan cantik? Bukankah ini bias gender dalam kreativitas kepenulisan?
Lalu, apakah saya bisa 'menyebut' satu persatu itu dalam kehidupan saya?
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Murid Sunan Kalijaga
Bertemu dgn Mas Zainul Abas di Jember. Setelah sekian lama tak bersua, kami tetap menyatu di bawah guru Sunan Kalijaga.
-
Semalam, kami berlatih menyanyikan lagu daerah, Apuse Kokondao Papua dan Ampar-Ampar Pisang dari Kalimantan. Ibu Yunita, mahasiswa PhD Musik...
-
Semalam takbir berkumandang. Hari ini, kami bersama ibu, saudara, dan warga menunaikan salat Idulfitri di masjid Langgundhi. Setelah pelanta...
-
Saya membawa buku Philosophy for Dummies untuk coba mengenalkan anak pada filsafat. Biyya tampak bersemangat tatkala pertama kali mendapatka...
No comments:
Post a Comment