Kami bermain bulu tangkis pagi ini di halaman. Biyya mengambil foto untuk diabadikan. Sebenarnya tidak ada waktu yang hilang, karena ia dihidupi dengan kegiatan. Bahkan dalam keadaan tidur, masa itu hadir dengan cara yang berbeda. Itulah mengapa mimpi mesti dipahami agar hidup ini tertanggungkan.
Di pagi, bola itu bisa dikendalikan dengan baik karena tidak angin. Berbeda dengan permainan sore hari, ia akan berlari ikut angin, sehingga sering membuat kami pontang-panting. Selain itu, sinar mentari pagi sangat nyaman di kulit, hangat dan segar. Sehari sebelumnya, kami berusaha untuk puasa dari pukul 5 sore ke lima pagi.
Tentu, tak mudah menunda minum kopi seusai subuh. Saya harus menggantinya dengan air hangat. Tetapi, justru dengan memindahkan waktu, kita belajar untuk menahan diri. Kadang, hidup ini soal pindah-memindah agar hidup tidak membosankan. Tetapi, soal mengatur asupan, kita seeloknya berdisiplin.
Paiton, 9 Januari 2023.
No comments:
Post a Comment