Tuesday, January 10, 2012

Obat Kangen

Saya menunaikan shalat dua hari raya, Idul Fitri dan Idul Adha, tahun ini (hijriyah) di Kedah, tepatnya Masjid Almuttaqin. Ketika orang ramai pulang kampung merayakan hari kemenangan, kami hanya mengucapkan mohon maaf lahir dan batin melalui telepon genggam. Kangen itu diobati dengan ucapan permaafan di udara, meskipun kami tidak harus menggunakan u-Mobile untuk melangsaikan hutang pertemuan. Alat dan tujuan itu adalah dua hal yang berbeda, namun kadang kita tersasul, menukar tempat masing-masing satu sama lain. Tujuan itu adalah hubungan silaturahim antarkeluarga, alat itu boleh jadi berupa telepon mahal dan kartu sim ini dan itu. Kalau dengan telepon murah, kita bisa menyampaikan (ke)rinduan, mengapa kita harus menggunakan yang mahal? Karena kita berhelah, kita pun ingin tampak gagah.

*Gambar di atas diambil dari sebuah toko kelontong, tak jauh dari rumah.

No comments:

Kawan

Saya mengikuti bedah buku Pena Emas untuk Kertas Kehidupan alm Rafiuddin Munis Tamar untuk memenuhi perintah Mas Abdurrahman Wahid dan meray...