Kami kembali ke Paiton pada hari ke-5 lebaran. Keluarga kami pun mengiringi kepergian ini. Perjalanan berlangsung lancar, kecuali di Blega dan Tanah Merah Bangkalan.
Setelah melepasi jembatan Suramadu, Biyya dan Zumi tak bisa menutupi kegembiraannya karena akan ke mal Galaxi untuk mengunjungi Periplus. Namun, kami singgah dulu di GF untuk makan siang. Saya dan maminya memilih ayam penyet dan keduanya Tteokbokki.
Dari GF, kami melihat-lihat koleksi. Biyya memilih tiga novel, yakni Flowers for Algernon Daniel Keyes, Six Crimes Cranes Elizabeth Lim, dan A Little Life Hanya Yanagihara, sementara Zumi memilih Minecraft. Saya sendiri membeli majalah Basis.
Alhamdullilah, kami tiba di rumah dengan riang.
No comments:
Post a Comment